Indonesian subtitles for clip: File:¿Qué es Wikipedia?.ogv

From Wikimedia Commons, the free media repository
Jump to navigation Jump to search
1
00:00:04,250 --> 00:00:05,500
Halo!

2
00:00:05,650 --> 00:00:07,500
Nama saya Mariana dan saya ingin bercerita tentang Wikipedia. 

3
00:00:07,840 --> 00:00:09,500
Saya kira Anda sekalian tahu dan pernah menggunakannya.

4
00:00:09,750 --> 00:00:12,000
Namun, apakah Anda benar-benar memahami Wikipedia?...

5
00:00:12,000 --> 00:00:13,000
Bagaimana cara membuatnya?

6
00:00:13,360 --> 00:00:16,050
Walaupun Wikipedia nampak seperti ensiklopedia lelucon.

7
00:00:16,300 --> 00:00:18,500
Wikipedia bercita-cita sama seperti ensiklopedia umum yang dikelola dengan profesional:

8
00:00:18,750 --> 00:00:22,250
"Pengumpulan semua pengetahuan manusia dengan cara sistematis".

9
00:00:22,500 --> 00:00:25,800
Namun, Wikipedia punya perbedaan yang mencolok dengan

10
00:00:25,700 --> 00:00:27,750
Ensiklopedia pada umumnya.

11
00:00:27,610 --> 00:00:28,400
Misalnya,

12
00:00:28,400 --> 00:00:31,250
Wikipedia dikembangkan oleh ribuan sukarelawan

13
00:00:31,500 --> 00:00:35,500
yang bertujuan untuk menyebarkan pengetahuan kepada setiap insan di dunia ini

14
00:00:35,500 --> 00:00:36,600
dalam bahasa mereka sendiri.

15
00:00:36,650 --> 00:00:37,840
Bagaimana cara pengarsipan?

16
00:00:37,850 --> 00:00:41,500
Peraturan manakah yang bisa digunakan untuk mengatur dan mengarahkan para "Wikipediawan"?

17
00:00:41,750 --> 00:00:43,800
Inilah tujuan dibuatnya video ini.

18
00:00:49,000 --> 00:00:52,800
Setiap orang bisa menambah atau memperbaiki isi 

19
00:00:52,900 --> 00:00:55,800
namun orang tersebut harus paham bahwa Wikipedia masih merupakan ensiklopedia.

20
00:00:55,800 --> 00:00:59,455
Jadi, penelitian atau hasil karya pribadi tidak diterima di sini.

21
00:00:59,455 --> 00:01:02,000
Artikel harus bisa menyampaikan hal menarik secara umum

22
00:01:02,000 --> 00:01:05,200
dan informasi sementara harus dihindari. 

23
00:01:05,200 --> 00:01:06,950
Ini adalah peraturan pertama,

24
00:01:06,950 --> 00:01:08,500
atau Wikipediawan biasa menyebutnya dengan :

25
00:01:08,500 --> 00:01:09,400
Pilar Pertama

26
00:01:09,400 --> 00:01:10,450
Inilah cara ensiklopedia bekerja.

27
00:01:13,100 --> 00:01:15,600
Sejumlah sukarelawan menulis di ensiklopedia ini.

28
00:01:15,600 --> 00:01:18,200
Orang-orang dengan berbagai latar belakang, 

29
00:01:18,200 --> 00:01:19,100
kepercayaan beragam,

30
00:01:19,100 --> 00:01:20,450
pemikiran berbeda.

31
00:01:20,900 --> 00:01:24,900
Wikipedia tidak boleh memposisikan dengan sudut pandang tertentu;

32
00:01:25,150 --> 00:01:28,650
namun, akan mencoba untuk menulis informasi dari berbagai sudut pandang.

33
00:01:28,900 --> 00:01:31,250
Ini adalah Pilar Kedua

34
00:01:31,250 --> 00:01:33,250
yang dinamakan: Sudut Pandang Netral

35
00:01:35,000 --> 00:01:38,000
Pilar Ketiga terkait dengan konten bebas.

36
00:01:38,400 --> 00:01:41,100
Teks dalam Wikipedia bisa dipergunakan, diubah dan disebarluaskan untuk tujuan apapun,

37a 
00:01:41,350 --> 00:01:43,400
selama sumber tadi ditandai sesuai kaidah semestinya

38
00:01:43,400 --> 00:01:46,100
dan lisensi hak cipta "Creative Commons" tetap dipertahankan.

39
00:01:46,350 --> 00:01:49,600
Lisensi akan berbeda untuk gambar

40
00:01:49,850 --> 00:01:52,600
namun, penggandaan dan penggunaan ulang selalu diperbolehkan.

41
00:01:53,300 --> 00:01:56,300
Untuk kasus seperti ini, maka masing-masing jenis lisensi harus dibaca

42
00:01:56,300 --> 00:01:58,500
untuk pemahaman kebebasan dan kewajiban yang terkait. 

43
00:02:01,500 --> 00:02:04,300
Banyaknya orang yang terkait dengan Wikipedia bisa menimbulkan perselisihan.

44
00:02:04,550 --> 00:02:08,650
Lebih lanjut lagi, Pilar Keempat menyatakan bahwa setiap pengguna harus menghormati satu sama lain, 

45
00:02:08,650 --> 00:02:10,200
dan berprasangka baik.

46
00:02:10,200 --> 00:02:13,900
Tepa selira dan keramahan merupakan hal mendasar untuk proyek Wikipedia.

47
00:02:16,800 --> 00:02:19,500
Wikipedia tidak punya peraturan tetap.

48
00:02:19,750 --> 00:02:21,250
Nampaknya aneh, 

49
00:02:20,800 --> 00:02:23,300
namun, ini sebenarnya adalah Pilar Kelima dari Wikipedia.

50
00:02:23,320 --> 00:02:27,000
Bagi yang ingin berkontribusi, kami hanya membutuhkan pikiran sehat Anda.

51
00:02:27,000 --> 00:02:30,200
dan menghormati Wikipediawan lain dalam pengalaman berwiki ini. 

52
00:02:30,450 --> 00:02:32,500
Setiap orang bisa menyumbangkan sesuatu. 

53
00:02:32,750 --> 00:02:34,750
Beberapa orang mampu membuat artikel lengkap yang sempurna

54
00:02:34,750 --> 00:02:37,300
sedangkan yang lain memperbaiki kesalahan kecil penulisan.

55
00:02:37,300 --> 00:02:40,000
Anda juga bisa membantu Wikipedia dengan pembuatan, penyuntingan dan perbaikan artikel.

56
00:02:41,000 --> 00:02:42,000
Semuanya dapat dikembalikan, 

57
00:02:42,000 --> 00:02:46,250
sehingga jika Anda melakukan kesalahan, versi terdahulu bisa dikembalikan.

58
00:02:46,300 --> 00:02:48,500
Cermatlah! Jadiliah Wikipediawan!